5 Fungsi Media Pembelajaran | Pendidikan Kreatif

Neicytekno.net – Fungsi Media Pembelajaran yaitu untuk Melengkapi atau Mengganti Proses pembelajaran kedalam bentuk Digital. Kita bisa melengkapi materi pembelajaran dengan menggunakan Media Pembelajaran agar Peserta didik mampu memahami semua hal yang disampaikan. Kemudian kita juga bisa mengganti proses belajar mengajar yang tadinya menggunakan buku menjadi aplikasi atau game edukasi yang bersifat interaktif.

Fungsi Media Pembelajaran

Multimedia saat ini sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat. Dalam segala bidang dan kegiatan yang terjadi di masyarakat semuanya menggunakan Multimedia sebagai alat pembantu dan pelengkap untuk kemajuan serta keindahan dalam beraktivitas. Contonya, Pedagang akan menggunakan Banner, Spanduk atau iklan di TV untuk mempromosikan dagangannya.

Fungsi Media Pembelajaran

Dalam Bidang Pendidikan ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan menggunakan Multimedia Khususnya dalam Proses Belajar dan Mengajar. Fungsi Media Pembelajaran mencakup beberapa poin penting, Seperti : 

Memperluas & Memperjelas Informasi

Dalam dunia pendidikan khususnya dalam proses belajar mengajar, Informasi yang di sampaikan kepada Peserta didik cenderung “Kurang” maksimal. Hal itu di akibatkan oleh keterbatasan informasi yang di dapatkan jika hanya mengandalkan buku pembelajaran. Nah dengan menggunakan Multimedia Pembelajaran kita bisa memperjelas semuanya. Sebagai contoh, Kita bisa mempelajari tentang kehidupan di Jepang tanpa harus pergi ke jepang. Kenapa?? dengan menggunakan Multimedia Pembelajaran, kita bisa membuat sebuah Media Pembelajaran Interaktif yang menerangkan semua detail informasi menganai Materi yang di butuhkan tersebut. 

Dapat Mencapai Banyak Orang Sekaligus

Media Pembelajaran bisa mencapai banyak orang sekaligus dalam 1 waktu (Bersamaan). Hal itu dikarnakan Fungsi dari multimedia interaktif ini tidak menganal ruang dan waktu, Kita bisa menggunakan Media pembelajaran secara online atau menggunakan layar besar dengan tampilan yang menarik dan jelas. Nah Media pembelajaran ini biasanya digunakan dalam seminar atau dalam pembelajaran yang mencakup banyak orang sekaligus.

Menarik Minat

Fungsi Media Pembelajaran sebenarnya lebih ke “Minat” pengguna. Jadi Media Pembelajaran memiliki sifat yang menarik dan asik serta tidak membosankan. Contohnya, Ketika Peserta didik belajar di sekolah dengan cara mendengarkan penjelasan dari Guru secara langsung maka “biasanya” akan ada banyak Peserta didik yang merasa bosan. Namun dengan menggunakan Media Pembelajaran maka Peserta didik akan semangat dan lebih Aktif dalam mengikuti Proses belajar mengajar.

Komunikatif dan Interaktif

Media Pembelajaran memberikan pengalaman yang lebih untuk penggunanya. Peserta didik bisa berkomunikasi dan mendapatkan umpan balik. Dalam penggunaannya, Media Pembelajaran ini akan lebih mengasah Otak pengguna / Peserta didik. Hal itu dikarnakan dalam Media Pembelajaran terdapat Poin-poin seperti “Kuis” namun dikemas menjadi sesuatu yang menyenangkan sehingga memberikan kesan nyata pada setiap pertanyaan yang di berikan.

Mengatasi Keterbatasan Informasi, Ruang dan Waktu

Media Pembelajaran bisa digunakan dimana saja dan kapan saja tanpa di batasi oleh ruang dan waktu. Kemudian Informasi yang diberikan juga sangat luas dan bisa memberikan pengalaman lebih kepada penggunanya. Nah Semua keterbatasan tersebut bisa dilengkapi dengan Media Pembelajaran. Media Pembelajaran ini bisa bersifat Online atau Offline. Jadi hal itu akan lebih memudahkan setiap orang dalam penggunaannya.

Nah penjelasan di atas merupakan point penting dari Fungsi Media Pembelajaran Interaktif. Setiap orang akan dimudahkan dalam proses pembelajaran serta mampu memberikan kesan nyata pada setiap proses belajarnya. Hal itu semakin menguatkan Fungsi dari Media Pembalajaran ini.

Media Pembelajaran bisa bersifat Offline atau Online. Offline digunakan untuk proses pembelajaran di kelas dan biasanya digunakan untuk pelengkap. Sedangkan Media Pembelajaran Online bisa berbentuk seminar, Aplikasi Pembelajaran atau Game Edukasi.

Informasi Pembelajaran (Materi dan Soal) bisa disajikan secara Luas dan Jelas. Hal itu memudahkan semua pengguna untuk mempelajarinya secara cepat dan mudah. Jadi Media Pembelajaran ini sangat dibutuhkan dalam dunia pendidikan khususnya dalam proses belajar mengajar.

Baca Juga : 

Tinggalkan komentar

x