Cara Mengunci File Word Agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy

Neicy Tekno – Cara mengunci file word agar tidak bisa diedit dan dicopy paste (Copas), Semua isi data di word seperti tulisan/teks dan gambar akan terkunci dengan sangat aman. Teknik ini 100% Berhasil dan semua itu sudah di praktikan.

Mengamankan isi dari file word bisa menggunakan Restrict Editing yang nantinya akan membatasi hak akses kepada semua orang yang memiliki file Word tersebut, Pemilik file bisa mengatur protect atau keamanan file sesuai dengan keinginan.

Dalam tutorial sebelumnya yang berjudul “Cara Mengunci Gambar di Word Agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy” telah dijelaskan sebagian pengaturannya, Namun semua itu belum sempurna dan masih bisa di copy paste. Nah, Dalam artikel ini saya akan membagikan cara mudah untuk mengamankan file word agar tidak bisa diedit dan dicopy paste (Copas) oleh orang lain.

Cara Mengunci File Word Agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy

Mengamankan File Word seperti gambar, teks/tulisan, grafik dan lainnya bisa menggunakan teknik sederhana yaitu Restrict Editing. Dalam pengaturannya menggunakan ketentuan yang tidak bisa diedit ataupun disalin oleh orang lain, Perhatikan tutorial lengkapnya di bawah ini.

Cara mengunci file word agar tidak bisa diedit dan dicopy paste (Copas)

  1. Buka file word yang akan dikunci.
  2. Masuk ke Tab Review > Restrict Editing, Maka akan muncul bagian dialog Restrict Editing. Gunakan pengaturan berikut ini:
    Cara Mengunci File Word Agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy
    Cara Mengunci File Word Agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy

    Keterangan (Perhatikan gambar di atas):
    – Centang bagian Limit Formatting to a selection of styles.
    – Centang bagian Allow only this type of editing in the document. Kemudian pilih “Filling in forms”.

  3. Setelah itu, Klik Yes, Start Enforcing Protection. Masukan password yang akan digunakan untuk mengamankan file word.
  4. Tekan tombol OK.
  5. Selesai.

Mengamankan file word bisa menggunakan teknik protection, Tutorial di atas sudah saya praktikan sendiri dan hasilnya sangat sempurna (Pasti Berhasil). Setelah menggunakan pengaturan di atas, File word-nya tidak akan bisa diedit atau di copas oleh orang lain dan bahkan akan sangat sulit diseleksi/blok.

Mengunci isi dari file word bisa menggunakan cara sederhana, Membatasi hak akses pengguna dengan memberikan ketentuan pada setiap orang yang membuka file word adalah salah satu teknik yang bisa digunakan.

Pelajari dalam versi video disini: 


File Word yang sudah dikunci tidak bisa diedit atau di salin, Semua orang yang ingin mengedit harus menggunakan password untuk membuka proteksinya.

Pelajari Juga:

Tinggalkan komentar

x